Sunday, November 4, 2012

Pisang Molen

Sudah lama nggak bikin pisang molen lagi, dulu pernah bikin hampir 1 tahun, ternyata bikinnya gampang sekali, aku kira dulu bikin kulitnya harus nunggu seperti kalau kita bikin adonan donat yang harus didiamkan, pokoknya yang takut gagal,nggak bakal dech karena untuk bikinnya kulitnya tak sesulit yang dibayangkan ini gorengan anti gagal hehehe, ini tampilan pisang molen yang dulu pernah aku bikin



Setelah dapat tag postingan teman kemarin, jadinya kepingin bikin, tadi pagi kepasar Simpang Kuala, eh tenyata ada pisang, biasanya sulit sekali kalau cari pisang yang untuk pisang goreng, kebanyakan adanya pisang buah,dah nemu pisangnya wah ternyata mahal ya...hehehe 8 buah pisang harganya RM 3 sekitar Rp.24.000, tapi nggak apa-apa lah, sekalian sisa pisangnya mau dibikin kolak pisang.


Ini tampilan pisang molen yang kedua kali nya aku bikin, aku kira tadi pisangnya nggak manis,bener kata penjualnya pisangnya manis, karena tampilan pisangnya tadi putih, eh nggak tahunya manis sekali rasanya.

: : Resep Pisang Molen : :

Bahan:
  • 6 buah pisang raja/tanduk
  • Minyak goreng untuk menggoreng


Bahan Kulit Molen:
  • 350 gr tepung terigu
  • 50 gr gula halus
  • 1/2 sdt vanili
  • 1/4 sdt garam
  • 125 gr margarin
  • 80 ml air

Cara Membuat:

  • Belah pisang menjadi 2 lalu potong melintang sesuai selera,sisihkan
  • Kulit : Campur semua bahan kering menjadi satu, aduk rata.
  • Tambahkan margarin,aduk-aduk dengan tangan uleni hingga berbutir kecil-kecil, sambil tuangi air sedikit sambil diuleni sampai adonan kalis.
  • Gilas adonanhingga tipis setebal 2 mm
  • potong adonan selebar 3 cm, sehingga menjadi bentuk pita panjang
  • Lilitkan adonan ke tiap potong pisang hingga pisang tertutup adonan.
  • Goreng dalam minyak panas dan banyak hingga kuning kecoklatan dan matang,angkat dan tiriskan
  • Selamat Mencoba.





Disini mendung sekali cuacanya, camilan weekend keluarga kami pisang molen,kalau anak-anak nggak suka diisi pisang, maunya diisi coklat aja,karena kedua buah hatiku alergi yang namanya buah, kalau sayur semuanya masuk, tapi tadi entahlah kok tumben si dedek mau mungkin karena si pisang dibalut adonan ketutup dikira sama seperti yang diisi meses, hehehe.




Kalau yang ini bukan pisang molen, tapi saya pakai kulinya untuk diisi dengan coklat meses, anak-anak suka yang seperti ini.




Buah hatiku suka camilan yang ada coklatnya selalu yang coklat, cake maunya coklat, ya untung kemarin beli coklat meses, akhinya si kulit molen diisi dengan meses coklat.






Happy Baking







No comments:

Post a Comment